Modifikasi Yamaha Byson jadi Fazer

 Assalamualaikum wr wb, apa kabar bro & sist? Semoga dalam keadaan sehat ya...Aamiin.

Salah satu type motor sport yang bentuknya gagah adalah Yamaha Byson. Dirilis dalam 2 type yakni naked & half fairing, namun yang masuk ke Indonesia hanya model naked saja, sementara yang type half fairingnya tidak masuk ke Indonesia.

Yamaha Fazer 150
Motor berbodi lumayan bongsor ini terlihat gagah dengan suspensi depan berukuran 41 mm ditemani velg berukuran 2,5"X17" dibalut ban 100/80-17, sementara pada bagian belakang menggunakan monoshock yang ditemani velg berukuran 3,5"X17" dan dibalut dengan ban 130/70-17.
Bagi anda yang ingin tampil gagah tapi berbeda, maka pilihan memodifikasi motor menjadi bentuk yang jarang dilihat orang banyak dapat menjadi pilihan. Alternatif bentuk yang dapat dipilih adalah bentuk Yamaha Fazer karena memiliki motor ini memiliki basis yang sama dengan Byson.
Tapi dengan modifikasi yang abal-abal akan membuat tampilan motor malah jadi amburadul, nggak pas, terlihat aneh dan sebagainya. Oleh karena itu penulis menyarankan untuk menggunakan part original Yamaha Fazer. Dimana bisa dapat fairing, lampu dan lainnya di Indonesia ini? Salah satu penyedianya adalah om Amir Fauzi pemilik Razan Yamaha India yang berdomisili di gg. Jayanti no.65H Rt01, Rw02, Tanjung Barat, Jakarta Selatan. Bro & sist dapat berdiskusi dulu dengan beliau agar lebih jelas di nomer 081818160439.
Fairing disediakan lengkap dengan lampu utama, lampu senja dan lain-lainnya. Oh iya, fairing ini juga bisa diterapkan ke Yamaha Scorpio Z & Nes Scorpio Z ya bro & sist.....monggo yang mau dirubah motornya, silahkan lihat-lihat foto dibawah ini.















Comments

Popular posts from this blog

Ariandri, Hotel Dingin Berselimut Kabut Di Kawasan Cisarua

Pilih ban Radial atau Bias ?

Masih layakkah motor 250 cc 1 silinder (Thunder GSX 250) digunakan?