Yamaha SRX250, 1 silinder, 2 inlet, 2 outlet
Assalamualaikum wr wb, apa kabar bro & sist? Semoga kalian semua dalam keadaan sehat wal'afiat ya....Aamiin.
Tahun 1984 - 1990, Yamaha pernah mengeluarkan motor dengan mesin yang cukup unik yakni SRX250. Motor yang diproduksi dengan 2 model ini (naked & half fairing) memang tidak masuk ke Indonesia, akan tetapi teknologi yang diterapkan pada motor ini masih menarik untuk diketahui.
Yamaha SRX terlahir dengan mesin 1 silinder 249 cc (bore x stroke = 73,0 x 59,6 mm), DOHC 4 valve, berpendingin udara, dipadu dengan kompresi 10,1 : 1, maka didapat tenaga sebesar 17 HP@9000 RPM.Tenaga tersebut mampu melontarkan motor dengan bobot kosong 123 kg ini hingga kecepatan max. 136 km/jam.
Uniknya, walau 1 silinder, motor ini memiliki 2 outlet dan 2 inlet.
2 Outlet artinya ada 2 lubang buang pada blok mesin seperti yang terdapat pada Suzuki Thunder 250.
2 Inlet artinya mesin memiliki 2 lubang untuk memasok bahan bakar guna menjalankan ruang bakarnya.
Hal ini cukup unik karena kita jarang sekali melihat motor 1 silinder memiliki 2 lubang untuk memasok bahan bakar. Yamaha memberikan pemasok bahan bakar jenis karburator 2 tingkat Teikei Y22PV.
Karburator pertama bekerja secara mekanikal sementara karburator kedua bekerja berdasarkan Vakum. Pada saat RPM rendah, hanya karburator mekanikal yang memasok bahan bakar, tetapi seiring dengan meningkatnya RPM, maka karburator vakum akan ikut memasok bahan bakar ke mesin. Hal ini diaplikasikan agar performa motor menjadi lebih baik & efisien pada saat putaran mesin rendah maupun tinggi. Selain itu, motor inipun menggunakan diameter velg yang berbeda antara depan dan belakang. Depan menggunakan velg berdiameter 16" yang dibalut dengan ban 90/90-16, sementara di belakang menggunakan velg berdiamater 18" yang dibalut ban 100/90-18.
Rem depan sudah menggunakan 1 disk yang dijepit dengan kaliper 2 piston, sementara belakang masih menggunakan drum.
Secara fisik, motor ini mengingatkan kita pada Suzuki RGR150 yang pernah beredar di Indonesia, hanya saja mesin yang digendongnya berjenis 4T bukan 2T seperti Suzuki RGR150.
Cukup unik kan bro & sist?
Terima kasih, Wassalam.
Comments
Post a Comment